Model Kebutuhan Ruang Parkir Pada Pasar Melati Medan

Main Article Content

Orlando Ricky Daniel
Universitas Sumatera Utara, Indonesia
Ahmad Perwira Mulia
Universitas Sumatera Utara, Indonesia
Ridwan Anas
Universitas Sumatera Utara, Indonesia

Parkir merupakan suatu kebutuhan bagi pemilik kendaraan. Biasanya pemilik kendaraan ini menginginkan kendaraannya parkir di tempat yang mudah dicapai. Dalam hal ini tempat yang mudah dicapai tersebut adalah pinggir jalan (on street parking). Penyediaan tempat-tempat parkir di pinggir jalan pada lokasi jalan tertentu mengakibatkan terhambatnya arus lalu lintas dan penggunaan jalan menjadi tidak efektif. Untuk itu sangat diperlukan pemodelan ruang parkir agar mengurangi dampak kemacetan lalu lintas seperti halnya di sekitar Pasar Melati Medan. Adapun tujuan pemodelan ruang parkir ini ialah untuk mengetahui jumlah luasan parkir yang dibutuhkan serta tarikan pergerakan orang dari rumah ke pasar Melati. Pemodelan kebutuhan parkir ini dihitung dengan jumlah kendaraan yang parkir seperti Mobil dan Sepeda Motor. Adapun yang dihitung ialah Akumulasi Parkir, Volume Parkir, Turn Over Parkir, Kebutuhan Ruang Parkir (SRP). Konsep yang digunakan untuk mengetahui model kebutuhan ruang parkir di Pasar Melati Medan dengan Metode Analisis Regresi Linier Berganda dengan menentukan variabel tetap dan variabel bebas yang berpengaruh terhadap jumlah kendaraan parkir dengan Analisis Regresi Linier. Hasil penelitian untuk pemodelan mobil yaitu: Ymobil Kiri = -56,161 – 0,132 X4 + 1,182 X8 dengan R2 = 0,849, Ymobil Kanan = 123,014 – 0,014 X1 + 0,395 X8 dengan R2 = 0,978. Untuk pemodelan motor yaitu: Ymotor Kiri = 24,542 – 0,443 X7 + 0,863 X8 dengan R2 = 0,999, Ymotor Kanan = -47,194 – 0,004 X1 + 1,162 X8 dengan R2 = 0,883 dengan luas parkir 2.466 m2.


Keywords: parkir, lalu lintas, regresi linier