Strategi dan Cara Menurunkan Stres Kerja Melalui Penguatan Kecerdasan Adversitas, Komunikasi Interpersonal, Interdependensi Tugas dan Kualitas Layanan

Main Article Content

Subandi Subandi
Politeknik Kesehatan Kemenkes Bandung, Indonesia
Andi Hermawan
Institut Agama Islam Depok (IAID) Al – Karimiyah, Indonesia

Suatu keadaan di mana individu mendapatkan tekanan ataupun ketegangan dalam lingkungan kerjanya yang mengakibatkan individu merespons secara negatif dan merasa terbebani dalam menyelesaikan kewajibannya disebut dengan Stres Kerja. Stres kerja merupakan kondisi yang kurang menyenangkan dihadapi guru dalam melaksanakan tugas - tugas yang dibebankan oleh lembaga. Lembaga Pendidikan mempunyai standar tersendiri sesuai dengan objek kerja yang dilakukan. Standar kerja dapat ditetapkan berdasarkan tugas pokok, fungsi dan tanggung jawab dalam upaya mendapatkan hasil yang optimal dalam menilai suatu kinerja, namun apabila seorang pegawai dibebankan tugas yang tidak sesuai dengan standar yang ditetapkan maka akan mengalami stres kerja. Tujuan penelitian ini adalah untuk menemukan Strategi dan Cara penurunan stress kerja pada guru SMK dengan cara melakukan penelitian pengaruh antara variabel kecerdasan adversitas komunikasi interpersonal, interdependensi tugas dan kualitas layanan. Penelitian ini menggunakan metode analisis jalur (path analysis) untuk mengetahui pengaruh antar variabel yang diteliti dan metode SITOREM untuk analisis indikator guna memperoleh solusi optimal menurunkan stres kerja pada guru SMK.


Keywords: Stres Kerja, Kecerdasan Adversitas, Komunikasi Interpersonal, Interdependensi Tugas, Kualitas Layanan, Analisis SITOREM